swipe up
[modern_search_box]

Gelar Pameran Tunggal, Romi Sukadana Pamerkan 24 Karya

 Gelar Pameran Tunggal, Romi Sukadana Pamerkan 24 Karya

Santrian Art Gallery Sanur kembali menghadirkan pameran seni rupa Bali melalui pameran tunggal pelukis I Made Romi Sukadana bertajuk Divergent Mind/ kabarportal

DENPASAR, KABARPORTAL.COM - Santrian Art Gallery Sanur kembali menghadirkan pameran seni rupa Bali melalui pameran tunggal pelukis I Made Romi Sukadana bertajuk Divergent Mind. Pameran ini berlangsung hingga 28 Februari 2026 dan menampilkan 24 karya lukisan dari berbagai ukuran yang merekam perjalanan kreatif Romi sejak 2011 hingga 2025.

Pameran dibuka pada Jumat (9/2/2026) oleh perupa dan akademisi ISI Bali, Dr. I Wayan Sujana Suklu. Agenda ini menjadi pameran perdana Santrian Art Gallery di awal tahun 2026 sekaligus menandai pameran tunggal ketujuh yang digelar I Made Romi Sukadana sepanjang kariernya di dunia seni rupa Bali.

“Ini pameran tunggal saya yang ketujuh, setelah sebelumnya di Taman Ismail Marzuki Jakarta pada 2015. Dalam pameran kali ini saya menampilkan karya dengan tahun pembuatan dari 2011 sampai 2025,” ujar I Made Romi Sukadana saat pembukaan pameran.

Romi menjelaskan bahwa setiap karya yang dipamerkan memiliki cerita dan pendekatan visual masing-masing. Ia menegaskan bahwa perubahan tema, media, teknik, dan gaya merupakan bagian dari proses kreatif yang ia jalani secara sadar. “Setiap karya berbicara sendiri-sendiri. Ada yang realis, ada yang ekspresionis, dan ada juga yang abstrak. Bagi saya, pelukis memiliki otoritas penuh terhadap karya yang dihasilkan,” kata Romi.

Santrian Art Gallery Sanur kembali menghadirkan pameran seni rupa Bali melalui pameran tunggal pelukis I Made Romi Sukadana bertajuk Divergent Mind
Salah satu karya Made Romi yang dipamerkan Divergent Mind/ kabarportal

promo pembuatan website bulan ini



Manajer Santrian Art Gallery, Made “Dolar” Astawa, menyampaikan bahwa Santrian secara konsisten membuka ruang pamer bagi seniman Bali maupun luar Bali. “Santrian rutin memberi dukungan kepada seniman berbagai genre untuk berpameran, baik pameran tunggal maupun bersama. Kali ini kami memberi kesempatan kepada Romi Sukadana untuk pameran tunggal,” ujarnya.

Dolar Astawa juga menegaskan posisi pameran ini dalam agenda galeri. “Ini pameran pertama Gallery Santrian di awal tahun 2026. Bagi Romi Sukadana, pameran ini menjadi pameran tunggalnya yang ketujuh,” katanya.

Kurator pameran, I Made Susanta Dwitanaya, menilai praktik kreatif Romi berkembang dari cara berpikir divergen menuju sikap mental artistik yang lebih luas. “Proses kreatif I Made Romi Sukadana menunjukkan divergent thinking yang berkembang menjadi apa yang dapat disebut sebagai divergent mind. Istilah ini merujuk pada variasi visual sekaligus struktur mental dan sikap artistik yang membentuk keseluruhan praktik berkaryanya,” jelas Susanta.

1 dari 2 halaman

Tim Kabarportal

Baca Juga: