Bali Summer Fashion Week (BSFW) 2024 Digelar 3 Hari Penuh Menghadirkan 35 Desainer

 Bali Summer Fashion Week (BSFW) 2024 Digelar 3 Hari Penuh Menghadirkan 35 Desainer

Salah satu model cilik yang tapil sebelum sesi presscon Bali Summer Fashion Week (BSFW) 2024/ kabarportal

DENPASAR, KABARPORTAL.COM – Setelah sukses digelar tahun perdana pada 2023 lalu, Bali Summer Fashion Week (BSFW) 2024 kembali menyapa masyarakat dunia selama 3 hari penuh bertempat di Living World Denpasar.

 

Bertemakan Spring Summer, BSFW menjadi salah satu pergelaran busana (fashion show) besar di Bali. YMM Event Organizer di balik kemegahan event tersebut.

 

promo pembuatan website bulan ini

“Acaranya berlangsung 3 hari penuh start dari 8-10 November 2024 bertempat di salah satu mall terbesar di Bali yaitu di Living World Denpasar,” kata Yong Perdana selaku owner YMM sekaligus Direktur PT. Bali Anugrah Mega Gemilang.



Baca Juga:  Jadwal Pesta Kesenian Bali Rabu, 28 Juni 2023

Pria asal Buleleng ini juga menyebutkan bahwa event kali melibatkan banyak pihak mulai designer, makeup artis hingga model anak-anak dengan rincian sebagai berikut 35 desainer dan brand serta 300 karya desain dengan menampilkan 150 model yang terdiri dari model anak-anak, remaja, dan dewasa.

 

“Puluhan desainer ini tidak hanya berasal dari Bali saja, namun juga melibatkan desainer dari berbagai kota di indonesia seperti Jakarta, Surabaya, Jogja hingga Lombok,” imbuh pria bertatto ini.

Baca Juga:  Jadi Ikon Model BSFW 2024, Ini Profil Gung Dyah Model Cilik yang Sudah Go Internasional

Sesuai dengan tema yang digaungkan, nantinya beberapa busana terkini akan ditampilkan seperti busana ready to wear, beach wear, dan resort wear yang dikemas dengan sentuhan karya dari para desainer kenamaan di Indonesia.



 

Beberapa brand dan designer ternama di Indonesia yang ikut meramaikan BSFW 2024 antara lain Basundhari Hardy, Zoebarqa by Benz, Klambikoe by Anti, Tulle and Batiste, JS Cultura, dan STRD by Sutardi.

Baca Juga:  Toploker Solusi Terbaik Urusan Mencari Pekerjaan Era Digital, Apa yang Beda?

Selaku penyelenggara event, Yongki Perdana berharap Bali Summer Fashion Week 2024 akan terus berlanjut di tahun-tahun berikutnya dan memberikan dampak positif bagi perekonomian serta menjadi daya tarik wisatawan untuk berlibur ke Bali.

 

Selain itu, melalui BSFW 2024 akan memotivasi dan memberikan wadah kepada para designer dan model untuk bisa menggali potensi para model dan designer, serta bisa mengekspresikan karya-karyanya.

Baca Juga:  Membangun Team Of Champions: Anggota Tim Syrco Basè Mengumpulkan Berbagai Penghargaan Internasional

Dan untuk Bali sendiri, tidak hanya dikenal sebagai pariwisatanya saja, namun juga sebagai icon fashion yang bisa bersaing di kancah internasional. Tentunya, acara ini tidak akan terlaksana dengan lancar dan sukses tanpa dukungan para sponsor seperti Basundhari Hardy, Living World, Makeover, Yongki Perdana Perfume, YMM Event Oraginzer, YMM Modeling School, dan semua media yang telah meliput. ***

0 Reviews

Write a Review

ikuti kami di Google News

0 Reviews

Write a Review

Baca Juga:

error: Content is protected !!