Rekaman Terlarang Lainnya Ramaikan Indonesia Comic Con 2024, Begini Sinopsisnya

 Rekaman Terlarang Lainnya Ramaikan  Indonesia Comic Con 2024, Begini Sinopsisnya

Maxime Bouttier, Adzana Ashel, dan Pemain WeTV Original Rekaman Terlarang Lainnya Ramaikan Indonesia Comic Con 2024/ kabarportal

JAKARTA, KABARPORTAL.COM – Rekaman Terlarang ikut meramaikan Indonesia Comic Con 2024. Acara pop culture Indonesia Comic Con 2024 yang digelar pada 9-10  November 2024 tidak hanya dinantikan para penggemar games dan anime, namun juga penggemar  seriesIndonesia.

Pasalnya, layanan streaming video over-the-top (OTT) WeTV turut menghadirkan para  pemain WeTV Original Rekaman Terlarang, yaitu Maxime Bouttier, Adzana Ashel, dan Ryan Winter.

Dalam kesempatan itu, Maxime, Ashel dan Ryan terlibat interaksi seru dengan para penggemar,  dimana mereka melontarkan sejumlah pertanyaan yang menggelitik dan dijawab antusias oleh para  pemain WeTV Original Rekaman Terlarang. Salah satu penggemar menanyakan terkait kemiripan  karakter Bayu dengan Maxime di dunia nyata.

Baca Juga:  Bertema Pedofil, Berikut Film yang Diangkat dari Kisah Nyata

“Sebenarnya tidak terlalu ada kemiripan. Karena Bayu  disini kan terlihat banyak tekanan, sementara Maxime di kehidupan nyata lebih santai dalam menjalani  hidup,” jelas Maxime.

promo pembuatan website bulan ini

Kehadiran para pemain WeTV Original Rekaman Terlarang di berbagai kesempatan seperti Comic Con  2024 ini merupakan bentuk keseriusan WeTV menyajikan gaya hiburan yang berkesan bagi penonton. Tak hanya menikmati di layar kaca atau gadget, penggemar dapat berinteraksi langsung dengan  idolanya.



Febriamy Hutapea, Country Head WeTV Indonesia mengatakan WeTV berkomitmen untuk  memberikan hiburan yang beragam bagi penonton.

Baca Juga:  Daftar Pemain Drakor Queenmaker, Link Nonton dan Sinopsis

“WeTV tidak hanya memberikan hiburan secara  online, tapi juga berusaha menciptakan moment-moment menyenangkan untuk penonton. Salah  satunya dengan hadir di acara indonesia Comic Con 2024 dan menggelar Meet and Greet para cast, ini  akan menjadi momen spesial bagi penggemar WeTV Original dapat berbincang langsung dengan  pemeran-pemeran kesayangan mereka,” jelas Febry.

Selain menggelar meet and greet dengan pemeran WeTV Original Rekaman Terlarang, WeTV juga  memberikan pengalaman tak terlupakan dengan menyediakan booth games interaktif di Comic Con.  Pengunjung yang hadir dapat mencoba permainan seru yang tersedia di booth WeTV.

Baca Juga:  Rekomendasi Film di Netflix yang Bikin Bulu Kuduk Merinding: Kisah Penculikan yang Menegangkan

Indonesia Comic Con 2024 menjadi bukti nyata komitmen WeTV untuk memanjakan para  penggemarnya dan menghadirkan hiburan yang lebih bervariasi, baik dalam bentuk online maupun  melalui event offline yang meriah.



Tidak diragukan lagi, acara ini akan menjadi puncak pengalaman  bagi para pencinta budaya pop di Indonesia. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk bergabung  dalam event ini.

Link Nonton Rekaman Terlarang klik di Sini. ***

0 Reviews

Write a Review

ikuti kami di Google News

0 Reviews

Write a Review

Baca Juga:

error: Content is protected !!