Gelisah? Baca Doa Ini untuk Menenangkan Hati Meburut Hindu
DENPASAR, KABARPORTAL.COM – Ada banyak hal yang bisa dilakukan jika merasa gelisah atau tidak tenang. Sebagian melakukan aktivitas lain untuk menenangkan diri.
Seperti sekedar duduk sambil mengatur nafas sambil mencoba mengembalikan rasa tenang dan nyaman.
Ada juga dengan cara mengalihkan perhatian melalui aktifitas lain seperti membaca, atau berdoa.
Rasa gelisah atau tidak tenang biasanya datang secara tiba-tiba ketika menghadapi sesuai yang mungkin ‘berbahaya’, atau bisa juga rasa cemas ini datang ketika pertama kali melakukan aktifitas baru.
Namun jika kalian bingung mau pakai apa untuk menghilangkan rasa cemas, gelisah atau tidak tenang itu, cobalah untuk membaca doa.
Nah berikut ini adalah doa untuk menenangkan hati dan pikiran dari belenggu kegelisahan, kecemasan hati menurut kepercayaan Hindu.
Isi doa:
Om trayambhakam yajamahe sugandhim pustivardhanam urvarukam iva bandhanat mrtyor muksiya mamrtat. (Reg Veda, VII.59.12)
Terjemahannya:
Ya Tuhan, hamba memuja-Mu sebagai Hyang Rudra, hindarkanlah kami dari keraguan ini.
Bebaskanlah kami dari belenggu dosa dan kegelisahan, bagaikan mentimun terlepas dari tangkainya, sehingga kami dapat bersatu dengan-Mu.
Itulah doa yang bisa digunakan untuk menenangkan hati dan pikiran yang tengah dibelenggu kecemasan. ***
0 Reviews
ikuti kami di Google News